KAN Jabung Menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT)

Rabu, 28 Februari 2023, pada pukul 09.15. Koperasi Agro Niaga Jabung (KAN Jabung) menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan atau biasa disingkat RAT. Apa sih yang dimaksud RAT? 

Rapat Anggota Tahunan (RAT) merupakan kewajiban koperasi dalam mewujudkan pertanggungjawaban terkait pengawas dan pengurus. Secara umum, acara ini didedikasikan untuk para anggota dalam membuktikan kinerja mereka. 

Kebanyakan koperasi akan melaksanakan RAT pada awal tahun, yakni dari bulan januari hingga maret. Salah satunya adalah KAN Jabung yang melaksanakan RAT pada 28 Februari 2023.

Penyelenggaraan RAT ini dilakukan di dalam aula KAN Jabung. Rapat ini bertujuan sebagai kegiatan pengesahan laporan pertanggungjawaban dan tutup buku untuk tahun 2023. Jadi, setiap pengurus, pengawas, dan DPS wajib untuk ikut serta dalam acara tersebut.

Setidaknya ada 52 perwakilan anggota yang menghadiri rapat besar ini. Setiap anggota menjadi perwakilan dari 36 anggota lain. Ada 3 wilayah yang menjadi titik terbesar anggota KAN Jabung, yakni kecamatan Jabung, Tumpang, dan Pakis. Selain itu, ada juga beberapa tamu undangan eksternal yang hadir dalam RAT. 

Diantaranya seperti Yogi Wasisno (perwakilan Dinas Koperasi Provinsi Jawa Timur), H. Slamet Susanto, SE., MM (perwakilan Dewan Koperasi Indonesia Jawa Timur), H. Abdi Suwasono (perwakilan GKSI Jawa Timur), dan Sugianto (perwakilan Pusat Koperasi Petani Tebu Rakyat atau PKPTR).

Penyelenggaraan RAT KAN Jabung berlangsung dengan khidmat dan lancar. Pada awal acara, para tamu undangan diwajibkan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Setelah itu, mereka menyanyikan lagu mars koperasi dan hymne khusus dari KAN Jabung. Lagu tersebut dibawakan oleh kelompok paduan suara dari anggota KAN Jabung. 

Kemudian acara dilanjutkan dengan berbagai sambutan. Pertama, sambutan dari Ketua I KAN Jabung, yakni Herman Soepardjono. Beliau memberikan sambutan dan apresiasi kepada Eva Marliyanti, yakni Presiden Direktur KAN Jabung. 

Apresiasi ditujukan atas dedikasi Eva Marliyanti dalam upaya mencapai dan memenuhi target RK RAPB KAN Jabung  2023. Eva Marliyanti berhasil melaksanakannya dengan baik. Alhasil, LPJ 2023 mampu menyajikan hasil dan profit yang sangat memuaskan.

Ketua I KAN Jabung juga memuji strategi yang diterapkan Eva Marliyanti dalam mencetak profit. Padahal, saat itu KAN Jabung sedang berjual memulihkan anggaran pasca PMK. Bahkan belum 100% pulih, namun beliau berhasil mengatasinya.

Kemudian penyampaian Yogi Wasisno sebagai sambutan terakhir di RAT KAN Jabung tahun 2023. Beliau memuji KAN Jabung yang selalu melaksanakan rapat anggota dengan tepat waktu. 

Selain itu, sambutan juga berisi tentang fakta nyanyian mars koperasi dan hymne KAN Jabung yang selalu menghidupkan suasana saat rapat. Ia memuji bahwa pemilihan nyanyian tersebut mampu memberikan suasana lebih santai. Sebab tidak semua koperasi akan menyanyikan lagu khusus untuk mars koperasi seperti KAN Jabung.

Pada akhir sesi rapat ini, Yogi Wasisno secara khusus memberikan penghargaan kepada Ketua I KAN Jabung. Maksud dari piagam penghargaan ini karena Ketua I KAN Jabung selalu berhasil menyelenggarakan RAT dengan tepat waktu.

Dengan demikian, rentetan kegiatan dalam Rapat Anggota Tahun (RAT) KAN Jabung berhasil berjalan lancar. Bahkan sudah dimuat dalam Berita Acara RAT dan notaris sudah mengesahkannya. Sehingga pada pukul 12.45, acara rapat anggota ini telah ditutup.

Pada RAT selanjutnya, setiap anggota juga harus datang kembali. Sebab orang yang terdaftar sebagai anggota KAN Jabung diharapkan selalu hadir dalam rapat. Apapun jenis rapatnya, anggota memiliki tanggungjawab untuk datang. 

Khususnya dalam RAT, sebab ini adalah rapat untuk menentukan tanggungjawab anggota. Apakah kinerja sudah sesuai dengan peraturan dan persyaratan KAN Jabung atau tidak. Sehingga KAN Jabung dapat selalu berkembang dan kompetitif dalam industrinya.

Tentang Kan Jabung

Koperasi Agro Niaga Jabung (KAN Jabung Syariah Jawa Timur), sekarang memiliki ±2423 anggota aktif yang tergabung. Berlokasi di Jl. Suropati No.4-6, Ds. Kemantren, Kec. Jabung, Kab. Malang, Jawa Timur ini dinobatkan sebagai

Artikel Terbaru

Bersama KAN Jabung Syariah Jawa Timur, Berdaya Bersama. Siap Menjadi Wadah Hijrah dan Mimpi Semua Orang.

Gallery

Hubungi Kami

Jl. Suropati No. 4- 6 Ds. Kemantren, Kec. Jabung, Kab. Malang, Jawa Timur 65155

© 2020 Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung Syariah Jawa Timur