CeritaKAN Jabung Syariah “INTUISI SANG PELUKIS” By Dertian

Sewaktu menjadi security saya belajar banyak hal di KAN Jabung. Waktu itu saya sering bertugas untuk mengawal bendahara KAN Jabung (alm bapak Samsul Bahri) untuk melakukan transaksi di bank. Saya juga sering menjadi driver pribadi beliau dan juga sering di ajak makan bahkan tak jarang kami diberi buah tangan sepulangnya. Namun beliau berpesan kepada saya bahwa bekerja itu harus jujur dan amanah jangan meminta apapun dari koperasi.

Ternyata dari di ajak makan sampai diberikan buah tangan beliau tidak pernah menggunakan uang kantor melainkan uang pribadi beliau. Sampai suatu saat saya di minta menghitung uang di tas beliau, dan beliau berkata yang di kantong dalam receh jangan di campur yah karena itu yang koperasi. Kejadian tersebut tidak hanya sekali terjadi melainkan sudah berkali-kali terjadi.

Nilai yang bisa saya ambil dari keseharian saya dengan beliau adalah bagaimana kita bisa menjaga amanah dan kejujuran dalam bekerja, memang manusia membutuhkan uang namun bagaimana cara mendapatkannya itu merupakan pilihan yang kita tentukan. Hingga pada akhirnya beliau meninggal dunia dengan membawa sejuta inspirasi dan pelajaran hidup yang telah beliau tuangkan kepada banyak orang termasuk saya.

Hingga saat ini pelajaran hidup yang telah beliau berikan kepada saya itu insya allah saya secara pribadi memegang dengan baik di hati tentang makna bagaimana bekerja dengan memegang teguh amanah dan kejujuran meski dalam perjalanannya tidak mudah. Namun semoga senantiasa diberi keistiqomahan dalam memaknai pelajaran tersebut, dan dalam memegang sebuah tanggung jawab yang diberikan dalam pekerjaan.

Ditulis oleh :
Dertian Ruly Kurniadi selaku SPV Resiko BMT AL HIJRAH KAN Jabung Syariah Jatim

Tentang Kan Jabung

Koperasi Agro Niaga Jabung (KAN Jabung Syariah Jawa Timur), sekarang memiliki ±2423 anggota aktif yang tergabung. Berlokasi di Jl. Suropati No.4-6, Ds. Kemantren, Kec. Jabung, Kab. Malang, Jawa Timur ini dinobatkan sebagai

Artikel Terbaru

Bersama KAN Jabung Syariah Jawa Timur, Berdaya Bersama. Siap Menjadi Wadah Hijrah dan Mimpi Semua Orang.

Gallery

Hubungi Kami

Jl. Suropati No. 4- 6 Ds. Kemantren, Kec. Jabung, Kab. Malang, Jawa Timur 65155

© 2020 Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung Syariah Jawa Timur