Hal yang tak diharapkan membuahkan Hasil yang luar biasa
Perkenalkan saya khoirul lulus kuliah di bulan oktober tahun 2015 dengan background jurusan industri pertanian yanh ingin sekali untuk terjun di bidang pertanian. Berbulan-bulan mengikuti seleksi kerja dibidang pertanian mulai dari mengikuti seleksi perusahan rosebrand, bisi, kalbe nutrional, dst rata-rata terjun di lapangan untuk memasarkan produk hasil pertanian. Sekian banyak perusahaan yang saya ikuti tidak ada satupun yang lolos seleksi. Suatu ketika dipertemuan keluarga bertemu dengan saudara yang masih kuliah sambil berwirausaha beliau memiliki teman kampus bekerja di kan jabung yang bernama mb ika, saat itu kan jabung membutuhkan tenaga kerja di bagian petugas lapang pertanian merasa cocok dengan posisi tersebut langsung saja saya mengirimkan surat lamaran pekerjaan dan cv pribadi. Selang beberapa minggu saya dipanggil untuk interview ada beberapa seleksi dari pagi sampai sore dengan sistem gugur, Alhamdulillah saya sampai proses akhir dan dari 40 orang tersisah 5 orang. Esok harinya saya dipanggil kembali dan dinyatakan lolos untuk mengikuti training di unit pertanian. Selama 3 bulan saya training di unit pertanian kan jabung dengan pendambing mas risal, pak zainudin dan bu sri. Ternyata dalam 3 bulan saja saya berkesempatan untuk berkontribusi di unit pertanian, saya di perpanjang kontrak hanya saja harus dipindah unit bisnis BMT Al-Hijrah yang berkecimpung di ekonomi syariah. Dalam hati sangat bertolak belakang akan keinginan awal untuk terjun dipertanian, tetapi ada penguat untuk keinginan belajar labih dalam akan ekonomi syariah serta yang membuat lebih semangat DPS dari KAN jabung yaitu ustad Ahmad Djalaludin beliau ustadz yang saya ikuti dalam kajiannya bidang ekonomi syariah.
Saya bertahan di BMT Al-Hijrah selain berkat kawan-kawan dan orang” yang berpengaruh tersebut tidak lepas dari ridhonya orang tua dan Allah SWT. Cara kerja di kan jabung sendiri unik dari yang lain membikin terus bertahan meskipun perasaan ingin hengkang tapi ada saja yang melekat untuk bertahan. Metode kerja dikan Jabung khusus nya di BMT Al-Hijrah tidak lepas dari target, tetapi untuk mencapai target tersebut pasti ada tekanan tetapi kerja team sangat terasa dan sistem mentoring secara tidak langsung terasa dalam prosesnya. Konsep religius sangat terasa, ikhtiar boleh kencang tetapi rutin dalam sebulan siraman rohani untuk selalu ingat kepada pemberi rezekki Allah SWT selalu di terapkan di kan jabung. Maka dari itu apa yang kita peroleh harus bertujuan untuk ibadah dan mencapai keberkahan Allah SWT serta memberikan profit yang bermanfaat untuk anggota koperasi.
Saat ini saya berkantor dituren salah satu cabang pembantu dari BMT Al-Hijrah wilayah Turen. Posisi saat ini saya di amanahi untuk mengarahkan mitra kerja (team) dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab untuk mencapai target omset, npf, dan tabungan serta keseimbangan akan profit. Dalam menjalankan tugas ada suka duka yang saya alami dengan bekal ilmu yang terbatas saya harus mampu mempengaruhi team supaya bekerja dengan baik dan sesuai job yang ada. Semua itu membuat saya belajar karakter dari setiap individu team serta memposisikan terbaik guna memberikan suport yang baik guna menunjang kinerja team. Dengan team yang solid peforma kantor akan membuat berkembang dengan pesat.
Ditulis oleh :
Khorul Mahmud selaku SPV BMT AL-Hijrah KCP Turen