Lika Liku Susu Murni Sebelum Menjadi Produk Olahan

Manfaat susu sapi dirasakan oleh setiap orang dari berbagai usia dari yang muda hingga yang tua, biasanya jenis susu yang sering dikonsumsi adalah susu sapi. mungkin sudah banyak yang tau tentang salah satu produk susu olahan dari KAN JABUNG yang Bernama jabmilk,  sebelum menjadi produk banyak sekali tahapan tahapan mulai dari pemerahan susu dari sapi itu sendiri sampai menjadi produk susu olahan yang Bernama Jabmilk.

Berasal dari salah satu desa di sisi tenggara kecamatan Jabung yaitu desa sukopuro pagi hari itu saya berkujung ke salah satu anggota peternak sapi perah KAN Jabung untuk melihat langsung proses pemerahan susu murni yang akan dijadikan produk susu olahan JabMilk, berangkat dari sapi yang sehat menghasilkan susu yang berkualitas. Rata rata anggota KAN JABUNG memerah sapi untuk diambil susunya dilakukan dua kali sehari yaitu pagi dan sore hari. Sebelum memulai pemerahan sapi untuk diambil susunya kendang sapi disanitasi dari fases dan kotoran lainnya. Dikarenakan susu adalah produk yang sangat rawan terkontaminasi maka seluuruh peralatan yang digunakan untuk pemerahan harus sangat dalam keadan steril. Pada saat pemerahan sapi harus dilakukan secara perlahan agar sapi merasa nyaman dan tidak terancam. Bisanya pada saat pemerahan sapi diberi makanan yang berupa konsentrat nah di perternak yang saya kunjungi ini memberi konsentrat sapi perah produk dari KAN Jabung juga yaitu dari devisi Sapronak atau banyak dari anggta KAN Jabung menyebutnya dengan JABFEED, setelah dilakukan pemerahan dilakukan penyaringan pada susu murni tersebut dan langsung dimasukan kedalam wadah yang Bernama milkcan. Setelah melakukan pemerahan  anggota peternak sapi perah KAN Jabung melakukan penyetoran produk susu murninya ke penampungan susu murni yang terdekat dari kendang peternak tersebut.

Tidak sampai disini perjalana susu murni untuk menjadi satu produk susu olahan melalui tahapan selanjutnya yaitu pengujian tahap screening yang berada di pos penampungan susu, ditempat ini saya bertemu dengan salah satu karyawan KAN Jabung yang bertugas untuk melakukan pengujian pada seluruh susu murni yang disetorkan pada KAN Jabung kenapa dilakukan pengujian pada susu murni tersebut karena kualitas susu menjadi dasar pembayaran harga susu  pengujian pertama yang dilakukan adalah pengujian organoleptic  atau pengujian yang kasat dari susu murni yaitu bau rasa warna dari susu murni tersebut. Selanjutnya  susu murni akan diuji keasaman menggunakan alcohol 78% untuk melihat susu murni tersebut masih dalam kondisi segar, tahapan selanjutnya yaitu uji berat jenis dalam uji ini untuk melihat apakah susu murni tersebut terdapat manipulasi bahan liquid lainya biasanya susu sapi yang bagus mempunyai berat jenis 26 sampai 23 dibawah itu susu akan ditolak bila mana diatasnya susu akan diambil sampel untuk dilakukan uji kelanjutan. Setelah itu anggota peternak sapi perah melakukan penimbangan  dan menuang pada dumptank yang telah disediakan dari pengujian diats peternak harus sangat memperhatikan ketentuan tersebut agar kualitas susu yang dihasilakn memiliki standart yanf tinggi. Kualitas fisik dan kimia susu murni yang mempengaruhi banyak factor yaitu dari bangsa spi itu sendiri pakan , system pemberian pakan perubahan musim, dan periode laktasi.             Setelah pengujian tadi susu akan ditimbang yang selanjutnya susu murni akan dilakukan pendinginan sampai titik kritis yang telah ditentukan. Perjalana susu murni untuk menjadi produk susu olahan JABmilk sudah separuh jalan selanjutnya susu yang sudah mencapai titik kritis dilakukan pengambilan sampel untuk dilakukan pengujian lanjutan yang berada di laboratorium yang berada dilingkungan KAN Jabung itu sendiri. Setelah hasil dari laboratorium keluar susu segar akan diproses untuk menjadi produk susu olahan JabMilk, selain JabMilk KAN Jabung Juga menjadi supplier perusahaan besar yang mengolah produk susu murni yang ada di Indonesia. Nah itu tadi lika liku perjalanan dari susu murni dari seekor sapi sampai menjadi produk yang bisa dikonsumsi.

Tulisan Karya
Dimas Cahya Mukti – Peserta Lomba Menulis Artikel dengan tema “Aku dan KAN Jabung”

Tentang Kan Jabung

Koperasi Agro Niaga Jabung (KAN Jabung Syariah Jawa Timur), sekarang memiliki ±2423 anggota aktif yang tergabung. Berlokasi di Jl. Suropati No.4-6, Ds. Kemantren, Kec. Jabung, Kab. Malang, Jawa Timur ini dinobatkan sebagai

Artikel Terbaru

Bersama KAN Jabung Syariah Jawa Timur, Berdaya Bersama. Siap Menjadi Wadah Hijrah dan Mimpi Semua Orang.

Gallery

Hubungi Kami

Jl. Suropati No. 4- 6 Ds. Kemantren, Kec. Jabung, Kab. Malang, Jawa Timur 65155

© 2020 Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung Syariah Jawa Timur